Friday 12 July 2013

Bab: 2 - Junub Sampai Masuk Waktu Subuh

( 586 ) Diriwayatkan dari 'A'isyah r.a.: Seorang laki-laki datang menemui Nabi SAW. meminta fatwa, sedangkan saya mendengarkannya dari balik pintu. Orang itu bertanya, "Wahai Rasulullah, saya junub sampai memasuki waktu shalat subuh, apakah saya (tetap) harus berpuasa?" Rasulullah SAW. menjawab, "Aku juga pernah junub sampai memasuki waktu subuh, lalu aku terus berpuasa." Orang itu berkata, "Engkau bukan orang biasa seperti kami wahai Rasulullah, Allah telah mengampuni dosa engkau yang telah lalu dan yang akan datang." Beliau bersabda, "Demi Allah, aku benar-benar berharap menjadi orang yang paling takut di antara kalian kepada Allah, dan orang yang paling mengetahui di antara kalian dengan apa yang aku takutkan." (3: 138 - S.M.)